Gerindra Targetkan 70 Persen Suara di Bogor untuk Prabowo Subianto .


LORONGWARTA.COM

BOGOR - Konsolidas kader Partai Gerindra digelar di Daerah Pemilihan (Dapil) VI Kabupaten Bogor di Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Minggu 9 Juli 2023. DPC Gerindra Kabupaten Bogor menargetkan 70 persen suara untuk memenangkan Prabowo Subianto di Pemilu 2024.

Dalam konsolidasi kali ini, sekitar 3.500 kader hingga koordinator RW dan RT di 7 kecamatan yakni Kemang, Parung, Ciseeng, Gunungsindur, Bojonggede, Tajurhalang dan Gunungsindur dan Rancabungur hadir.

Selain itu, hdir juga pengurus DPP hingga PAC, anggota DPR dari Gerindra, hingga bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Gerindra.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto juga memberi arahan secara virtual kepada para kader.

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bogor Iwan Setiawan menyebut target 70 persen suara di Kabupaten Bogor untuk Pemilu 2024 realistis.

Menurutnya, Kabupaten Bogor dengan jumlah penduduk terbanyak se-Indonesia menjadi basis Prabowo sejak lama. Terlebih, Partai Gerindra menjadi pemenang Pemilu pada 2019 lalu sehingga mendapat jatah kursi ketua DPRD Kabupaten Bogor.

“Minimal di Bogor itu 70 persen suara Pak Prabowo akan kita raih, karena modalnya dengan konsolidasi ini dan juga mungkin nanti koalisi. Ditambah lagi Pak Prabowo juga orang Bogor dan ketua partai. Kami optimis,” kata Iwan Setiawan.

“Ditambah kita punya 14 anggota DPRD Kabupaten Bogor, 3 anggota DPRD Jabar dan 2 anggota DPR RI. Ini jadi modal dan menambah semangat para kader juga,” sambung Iwan Setiawan yang juga menjabat Plt Bupati Bogor.

Dalam konsolidasi ini, Korwe dan Korte juga dibekali dengan pengetahuan-pengetahuan untuk memaksimalkan gerak di Pemilu 2024. 

“Secara umum, masin partai sudah siap digerakkan untuk memenangkan Prabowo Subianto dan Partai Gerindra,” tandas Iwan Setiawan.

Di tempat yang sama, Ketua Bappilu Gerindra Kabupaten Bogor Rudy Susmanto, konsolidasi Dapil VI ini menjadi yang ketiga di Kabupaten Bogor.

Secara umum, Rudy Susmanto melihat antusiasme dukungan untuk Prabowo Subianto di Kabupaten Bogor semakin kuat dan besar.

“Di 2019 dukungan cukup tinggi, tapi hari ini kita melihat dukungan semakin banyak. Tentunya juga terimakasih dukungan dari struktur Gerindra Kabupaten Bogor, ketua DPC Gerindra Kabupaten bogor cukup aktif bergerak untuk memenangkan Gerindra di Kabupaten Bogor, relawan-relawan juga cukup aktif memperjuangkan Prabowo, jelas Rudy.

Selain itu, pria yang kini menjabat ketua DPRD Kabupaten Bogor ini menargetkan Partai Gerindra mampu menambah kursi menjadi 16 kursi di DPRD Kabupaten Bogor.

“Ketua dpc Gerindra menargetkan minimal 16 kursi, itu perhitungan yang cukup realistis, kami berupaya maksimal. Tapi yang terpenting perjuangan kami yang utama adalah memenangkan Prabowo Subianto di Kabupaten Bogor,” pungkasnya

( Edi Joe)

.*

Post a Comment

0 Comments